BP Batam Komitmen Kembangkan Infrastruktur Pendukung Energi Hijau

Avatar of Redaksi

- Redaktur

Kamis, 26 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BP Batam dan PT Batam Sarana Surya menandatangani Adendum Kedua Penyediaan Infrastruktur Genangan Waduk Duriangkang, Selasa (24/12/2024). Dok|BPBatam

BP Batam dan PT Batam Sarana Surya menandatangani Adendum Kedua Penyediaan Infrastruktur Genangan Waduk Duriangkang, Selasa (24/12/2024). Dok|BPBatam

BP Batam Dukung Penuh Pembangunan Proyek PLTS

BATAM | Badan Pengusahaan (BP) Batam melalui Anggota Bidang Pengusahaan, Wan Darussalam dan PT Batam Sarana Surya menandatangani Adendum Kedua Penyediaan Infrastruktur Genangan Waduk Duriangkang, Selasa (24/12/2024).

Berlangsung di Kantor Perwakilan Jakarta, penandatanganan ini sekaligus menegaskan komitmen BP Batam dalam mendukung pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) sebagai salah satu Energi Baru Terbarukan (EBT).

Anggota Bidang Pengusahaan BP Batam, Wan Darussalam mengatakan jika dua waduk besar yakni Duriangkang dan Tembesi juga akan memiliki peran besar untuk memproduksi listrik dan pengembangan sumber energi hijau (green energy) bagi kebutuhan industri di Kota Batam.

“Ini menjadi tonggak awal pengembangan energi hijau di Batam. Mari kita dukung agar realisasi pembangunan PLTS ini semakin meningkatkan daya saing Batam sebagai salah satu destinasi investasi unggulan di Indonesia,” ujarnya usai kegiatan.

Ia mengatakan bahwa BP Batam akan selalu mendukung penuh pembangunan proyek PLTS.

Dengan harapan, proyek strategis ini dapat memenuhi kebutuhan listrik bagi seluruh kawasan industri yang ada di Batam.

“Sebagai salah satu kawasan pembangunan PSN PLTS, kami berharap Batam bisa tumbuh dan berkembang sebagai kawasan smart city yang betul-betul memanfaatkan green energy,” tambahnya.

Tidak hanya itu, lanjut Wan Darussalam, pengerjaan proyek PLTS tersebut juga memberikan kontribusi positif terhadap lingkungan. Selain menciptakan lapangan kerja baru, pembangunannya nanti pun mampu membangkitkan perekonomian lokal.

“Proyek ini juga akan menjadi pusat pertumbuhan ekonomi baru. Mudah-mudahan ini bisa terealisasi dengan baik dan berjalan lancar,” pungkasnya.

Turut hadir dalam kegiatan ini Wakil Kepala BP Batam, Purwiyanto serta Anggota Bidang Kebijakan Strategis BP Batam; Enoh Suharto Pranoto; Direktur Badan Usaha SPAM BP Batam Denny Tondano; Kepala Biro Hukum dan Organisasi BP Batam, Alex Sumarna dan Direktur Evaluasi dan Pengendalian BP Batam, Asep Lili Holilulloh. (R||)

Berita Terkait

Ketua Umum WHN Beri Ucapan Selamat kepada Kapolresta Barelang Terpilih
Wujudkan Pelabuhan Aman, Polsek KKP Batam Adakan Jumat Curhat Bersama Pekerja
1.877 Paket Sembako Disalurkan Polda Kepri Pada Bazar Ramadan 2025
Buka Puasa Bersama Wartawan, Kapolresta Barelang Mohon Doa Jelang Sespimti
Respons Cepat Ditlantas Polda Kepri Lancarkan Arus Lalu Lintas Saat Banjir
Pengurus WHN Batam Gelar Diskusi Santai Bersama Ketua Umum di Batam
Menko AHY Serahkan Sertifikat Hak Milik Warga Terdampak Pengembangan Rempang Eco City
Siswi Asal NTT Jefifi Milda Tobe Raih Beasiswa Hukum dari WHN

Berita Terkait

Senin, 24 Maret 2025 - 18:24 WIB

Ketua Umum WHN Beri Ucapan Selamat kepada Kapolresta Barelang Terpilih

Jumat, 21 Maret 2025 - 21:04 WIB

Wujudkan Pelabuhan Aman, Polsek KKP Batam Adakan Jumat Curhat Bersama Pekerja

Jumat, 21 Maret 2025 - 20:46 WIB

1.877 Paket Sembako Disalurkan Polda Kepri Pada Bazar Ramadan 2025

Kamis, 20 Maret 2025 - 22:44 WIB

Buka Puasa Bersama Wartawan, Kapolresta Barelang Mohon Doa Jelang Sespimti

Kamis, 20 Maret 2025 - 20:51 WIB

Respons Cepat Ditlantas Polda Kepri Lancarkan Arus Lalu Lintas Saat Banjir

Berita Terbaru