HARIANMEMOKEPRI.COM — Pj Walikota Tanjungpinang Andri Rizal berikan apresiasi terhadap langkah pengamanan yang dilakukan aparat keamanan menjelang perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.
Hal ini disampaikan Pj Walikota Tanjungpinang Andri Rizal usai apel gelar pasukan Operasi Lilin Seligi 2024 di lapangan Bhayangkara Mapolresta Tanjungpinang, Jumat (20/12/2024).
Pj Walikota Tanjungpinang Andri Rizal mengharapkan soliditas dan solidaritas antar satuan pengamanan dapat memastikan kenyamanan dan keamanan masyarakat, baik saat beribadah maupun berlibur.
“Kami berharap seluruh satuan pengamanan dapat menjaga keamanan selama perayaan Natal dan Tahun Baru. Ini juga masa libur bagi anak-anak sekolah. Kami ingin warga Tanjungpinang merasa nyaman dalam beribadah dan berlibur,” ujar Andri.
Selain itu, Pj Walikota Tanjungpinang Andri Rizal juga mengimbau masyarakat untuk ikut berpartisipasi menjaga ketertiban dan keamanan demi kenyamanan bersama.
“Masyarakat diimbau untuk tetap menjaga ketertiban dan keamanan agar kota Tanjungpinang tetap kondusif,” terang Andri.
Halaman : 1 2 Selanjutnya