Semarak Hari Bakti ke-53 Tahun, BP Batam Futsal Championship 2024 Resmi Berakhir

Avatar of Redaksi

- Redaktur

Senin, 18 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suasana Penutup BP Batam Futsal Championship 2024. Istimewa

Suasana Penutup BP Batam Futsal Championship 2024. Istimewa

BATAM | Masih dalam semarak Hari Bakti ke-53 Tahun, BP Batam Futsal Championship 2024 yang dihelat pada Jum’at-Sabtu, 15-16 November 2024 di Sport Hall Temenggung Abdul Jamal resmi ditutup.

Penutupan BP Batam Futsal Championship 2024 ditandai dengan kemenangan tim A3 atas tim A1 dengan skor 5-2 untuk kategori futsal putra dan kemenangan tim A2 atas tim A3 dengan skor 3-1 untuk kategori futsal putri pada laga pamungkas yang berlangsung seru.

Kepala Pusat Data dan Sistem Informasi selaku Ketua Panitia Hari Bakti BP Batam ke-53, Sylvia J. Malaihollo dalam closing statement-nya mengapresiasi suksesnya gelaran kegiatan ini.

“Selamat kepada para pemenang yang telah berjuang dalam kompetisi ini, terima kasih juga kepada seluruh pihak yang telah menyukseskan pertandingan ini dengan menjunjung tinggi sportivitas,” ujar Sylvia.

Sylvia turut menyampaikan bahwa pertandingan futsal yang di ikuti oleh pegawai serta mitra kerja di lingkungan BP Batam ini bukan hanya ajang meraih prestasi namun juga sebagai momentum membangun kebersamaan.

“Melalui pertandingan yang di gelar selama dua hari ini, mari kita pererat silaturahmi dan bangun kebersamaan untuk mewujudkan Batam Baru, Indonesia Maju,” pungkas Sylvia.

Di penghujung acara, Sylvia serta beberapa Pejabat di lingkungan BP Batam berkesempatan menyerahkan trofi kepada seluruh pemenang tim dan pemenang raihan prestasi individu.

Berikut daftar pemenang BP Batam Futsal Championship 2024:

Kategori Futsal Putra
Juara 1 Tim Anggota Bidang Pengelolaan Kawasan dan Investasi (A3)
Juara 2 Tim Anggota Bidang Administrasi dan Keuangan (A1)
Juara 3 Tim PT Bandara Internasional Batam (PT. BIB)
Juara 4 Tim PT Air Batam Hilir

Kategori Futsal Putri:
Juara 1 Tim Anggota Bidang Kebijakan Strategis (A2)
Juara 2 Tim Anggota Bidang Pengelolaan Kawasan dan Investasi (A3)
Juara 3 Tim Anggota Bidang Administrasi dan Keuangan (A1). (MI)

Berita Terkait

Buka Puasa Bersama Wartawan, Kapolresta Barelang Mohon Doa Jelang Sespimti
Respons Cepat Ditlantas Polda Kepri Lancarkan Arus Lalu Lintas Saat Banjir
Pengurus WHN Batam Gelar Diskusi Santai Bersama Ketua Umum di Batam
Patrick Kluivert Optimistis Timnas Indonesia Curi Poin dari Australia
Menko AHY Serahkan Sertifikat Hak Milik Warga Terdampak Pengembangan Rempang Eco City
Siswi Asal NTT Jefifi Milda Tobe Raih Beasiswa Hukum dari WHN
Tiga Anggota Gugur di Way Kanan, Polri Gelar Sholat Gaib Nasional
Pangkoarmada I dan II Resmi Berganti, TNI AL Perkuat Komando Laut

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 22:44 WIB

Buka Puasa Bersama Wartawan, Kapolresta Barelang Mohon Doa Jelang Sespimti

Kamis, 20 Maret 2025 - 20:51 WIB

Respons Cepat Ditlantas Polda Kepri Lancarkan Arus Lalu Lintas Saat Banjir

Kamis, 20 Maret 2025 - 20:41 WIB

Pengurus WHN Batam Gelar Diskusi Santai Bersama Ketua Umum di Batam

Rabu, 19 Maret 2025 - 21:23 WIB

Patrick Kluivert Optimistis Timnas Indonesia Curi Poin dari Australia

Rabu, 19 Maret 2025 - 02:33 WIB

Menko AHY Serahkan Sertifikat Hak Milik Warga Terdampak Pengembangan Rempang Eco City

Berita Terbaru