HARIANMEMOKEPRI.COM — Menjelang perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, Polsek Bintan Utara berikan imbauan kepada masyarakat.
Imbauan tersebut diberikan Polsek Bintan Utara agar libur panjang Natal dan Tahun dapat diisi dengan berbagai kegiatan positif serta menjaga kerukunan antar umat beragama.
Kapolsek Bintan Utara AKP Monang P Silalahi mengajak warga untuk menjaga kerukunan dan toleransi antar umat beragama.
Selain itu, dirinya juga menghimbau masyarakat untuk merayakan Natal dan Tahun baru dengan sukacita serta mengisi dengan kegiatan positif pada libur panjang kali ini.
“Ini adalah momentum untuk kita saling menjaga kerukunan dan toleransi antar umat beragama, bukan hanya sekedar liburan atau perayaan, agar situasi Kamtibmas tetap kondusif ” ucap Monang, Minggu (22/12/2024).
AKP Monang menegaskan agar masyarakat tidak konvoi dan ugal-ugalan dijalan, serta tidak berpesta miras dan narkoba.
Selama masa liburan panjang Nataru, AKP Monang mengimbau masyarakat ketika hendak meninggalkan rumah agar selalu memperhatikan kondisi rumah dalam keadaan aman
Halaman : 1 2 Selanjutnya