HARIANMEMOKEPRI.COM — Melejitnya harga kebutuhan pangan suatu daerah tentunya berbanding lurus dengan pengadaan bahan pangan dari luar, hal tersebut sangat menentukan meroketnya harga dikarenakan ongkos transportasi dan distribusi barang menuju daerah.
Seperti halnya harga Komonditas cabai Kota Batam. Terhitung sejak awal tahun 2023 bertahan di angka Rp 70.000, bahkan menjelang Nataru lalu Harga Cabai Merah di bandrol hingga angka Rp 85.000.
Melihat kondisi Harga Cabai Merah yang cukup tinggi tersebut, Ketua Gerakan Kebangkitan Petani dan Nelayan Kepualau Riau (Gerbang Tani Kepri), Edwin K Nugroho, turut memberikan pandangan mengenai solusi guna menekan angka pasaran Harga Cabai Merah Kota Batam.
Baca Juga: Masyarakat Taman Cipta Asri Tembesi Ikuti Pengajian diisi Oleh Ustadz Muhammad Syafii
“Sepanjang tahun 2022, Gerbang Tani Kepri menjalankan program pengadaan bibit sebanyak 15 ribu batang cabai untuk Petani Batam, berakhir pada penutupan tahun dan alhamdulillah dengan hasil yang memuaskan,” tuturnya saat mengunjungi salah satu sample lahan cabai di Jembatan 4 Barelang Kota Batam, Sabtu (18/2023).
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya