Kapolresta Tanjungpinang: Jadikan Isra Mi’raj Momentum Tingkatkan Iman dan Kinerja

Avatar of Indra Priyadi

- Redaktur

Kamis, 6 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolresta Tanjungpinang dalam sambutannya pada peringatan Isra Mi'raj, Kamis (6/2/2025) foto: Polresta Tanjungpinang

Kapolresta Tanjungpinang dalam sambutannya pada peringatan Isra Mi'raj, Kamis (6/2/2025) foto: Polresta Tanjungpinang

HARIANMEMOKEPRI.COM – Polresta Tanjungpinang menggelar peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 H di Mushola Al-Amin, Kamis (6/2).

Acara ini dihadiri oleh Kapolresta Tanjungpinang Kombes Pol. Hamam Wahyudi, jajaran anggota Polresta Tanjungpinang, serta Bhayangkari Kota Tanjungpinang.

Peringatan Isra Mi’raj kali ini mengusung tema “Hikmah Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW: Kita Tingkatkan Kualitas Ibadah dan Kinerja Guna Menjadi Polri Presisi Indonesia Maju.”

Dalam sambutannya, Kapolresta Tanjungpinang menyampaikan rasa syukur karena dapat melaksanakan peringatan Isra Mi’raj bersama jajarannya.

“Ini menjadi momentum bagi kita untuk introspeksi dan memperbaiki keimanan sesuai dengan tuntunan Nabi Muhammad SAW. Jadikan ajaran beliau sebagai pedoman dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Kombes Pol. Hamam Wahyudi.

Ia juga menekankan pentingnya keimanan sebagai pondasi hidup, khususnya bagi personel kepolisian yang bertugas sebagai abdi negara.

“Sebagai aparat penegak hukum, kita bisa meneladani kualitas ibadah dan kepemimpinan Nabi Muhammad SAW. Beliau bukan hanya seorang pemimpin umat, tetapi juga contoh dalam menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab,” tambahnya.

Editor : Indrapriyadi

Sumber Berita: Polresta Tanjungpinang

Berita Terkait

Pemko dan Polresta Tanjungpinang Bahas Penanganan 15 Titik Banjir dan Longsor
Kapolsek Tanjungpinang Kota Imbau Warga Waspada Cuaca Ekstrem
PT Taspen dan Pemko Tanjungpinang Salurkan 74 Paket Sembako di Bulan Ramadan
Walikota Tanjungpinang Paparkan 9 Program Prioritas dalam RPJMD 2025-2029
Apel Operasi Ketupat Seligi 2025, Polresta Tanjungpinang Libatkan 396 Personel
Doa Bersama di Rumah Dinas, Kapolresta Tanjungpinang Beri Kejutan Istimewa untuk WaliKota
Walikota dan Wakil Walikota Tanjungpinang Gelar Doa Selamat di Rumah Dinas
Avanza Terperosok di Perumahan Hang Tuah, Tidak Ada Korban Jiwa
"Sebagai aparat penegak hukum, kita bisa meneladani kualitas ibadah dan kepemimpinan Nabi Muhammad SAW. Beliau bukan hanya seorang pemimpin umat, tetapi juga contoh dalam menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab," tambahnya.

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 02:04 WIB

Pemko dan Polresta Tanjungpinang Bahas Penanganan 15 Titik Banjir dan Longsor

Kamis, 20 Maret 2025 - 18:39 WIB

PT Taspen dan Pemko Tanjungpinang Salurkan 74 Paket Sembako di Bulan Ramadan

Kamis, 20 Maret 2025 - 17:12 WIB

Walikota Tanjungpinang Paparkan 9 Program Prioritas dalam RPJMD 2025-2029

Kamis, 20 Maret 2025 - 11:25 WIB

Apel Operasi Ketupat Seligi 2025, Polresta Tanjungpinang Libatkan 396 Personel

Kamis, 20 Maret 2025 - 01:29 WIB

Doa Bersama di Rumah Dinas, Kapolresta Tanjungpinang Beri Kejutan Istimewa untuk WaliKota

Berita Terbaru