Nasional – Untuk menetapkan 1 Ramadhan 1443H/2022 Masehi, Kementrian Agama Republik Indonesia melaksanakan sidang isbat pada hari ini, Jumat ( 01/04 ).
Penetapan jadwal puasa dilakukan melalui maklumat nomor 01/MLM/I.0/E/2022 tentang penetapan hasil hisab Ramadhan, Syawal, dan Dzulhijjah 1443 Hijriah.
Di kutip dari Kompas.com, Direktur urusan agama Islam dan pembinaan syariah ( Urais Binsyar ) Kemenag RI Adib mengatakan bahwa sidang isbat akan melibatkan Tim Unifikasi Kalender Hijriah Kementerian Agama, duta besar negara sahabat, serta perwakilan ormas Islam.
Selain itu, sidang Isbat juga akan melibatkan perwakilan lembaga penerbangan dan antariksa Nasional (lapan), Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), dan undangan lainnya.
“Kami juga mengundang pimpinan MUI dan Komisi VIII DPR RI untuk hadir dalam sidang,” jelas Adib.