Baca Juga: Prajurit TNI AD Bersama Warga Desa Lancang Kuning Tuntaskan Pengerjaan Semenisasi 200 Meter
Gubernur Kepri Ansar Ahmad dalam sambutannya menyampaikan seiring dengan perkembangan zaman, Provinsi Kepri sering dihadapkan pada berbagai tantangan yang mempengaruhi keberlangsungan adat dan budaya Melayu.
Oleh karena itu, peran LAM menjadi semakin krusial dalam memastikan bahwa warisan adat Melayu tetap hidup, relevan, dan dapat diteruskan kepada generasi mendatang.
“Saya sangat menghargai dan mengakui pentingnya peran LAM dalam mempertahankan nilai-nilai luhur yang menjadi pondasi kuat bagi harmoni dan keberagaman di tengah masyarakat kita,” kata Gubernur Kepri Ansar Ahmad
Baca Juga: Paripurna DPRD Kota Tanjungpinang Bahas Pertanggungjawaban Pelaksanaan Tahun 2023
Kepada pengurus LAM Kepri yang baru dikukuhkan, Gubernur Kepri Ansar Ahmad berpesan LAM Kepri perlu terus beradaptasi, berkembang, dan berinovasi agar LAM Kepri tetap relevan dan mampu menjawab tantangan masa depan.
Halaman : 1 2 3 4 Selanjutnya