Tanjungpinang

Rahma Menyebutkan Inflasi Tanjungpinang Terendah Se Sumatera dan Nasional

20
×

Rahma Menyebutkan Inflasi Tanjungpinang Terendah Se Sumatera dan Nasional

Sebarkan artikel ini
Walikota Tanjungpinang Rahma di saat menghadiri rapat koordinasi Nasional bersama Presiden

HARIANMEMOKEPRI.COM — Walikota Tanjungpinang Rahma menghadiri langsung Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kepala Daerah dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) se Indonesia tahun 2023 dengan tema pertumbuhan ekonomi dan pengendalian inflasi. Rakornas dibuka langsung oleh Presiden Republik Indonesia Jokowi, di Sentul International Convention Centre (SICC), Jawa Barat, Selasa (17/2023).

Keberhasilan Kota Tanjungpinang, Rahma mengungkapkan mengendalikan inflasi hingga berada di tingkat 7 terbaik nasional, tidak terlepas dari pelaksanaan berbagai program dan kegiatan Pemerintah Kota Tanjungpinang. Pemberian bantuan bibit cabai, pupuk, membangun budi daya pertanian, peternakan lele, bebek, alat pertanian, peralatan industri dan dukungan terhadap penguatan sektor UMKM, berhasil membangun kemandirian masyarakat Kota Tanjungpinang.

“Alhamdulillah tingkat inflasi di Kota Tanjungpinang pada tahun 2022 berada pada level 3 terendah se-Sumatera, dan masuk dalam peringkat 7 inflasi terendah secara nasional,” kata Rahma di kutip HarianMemoKepri melalui rilis Diskominfo Tanjungpinang.

Baca Juga: Jokowi Menekankan Tahun 2023 Ancaman Inflasi dapat diredam

Penanggulangan inflasi menjadi salah satu penekanan fokus perhatian seluruh kepala daerah dan forum komunikasi pimpinan daerah se-Indonesia. Para kepala daerah diminta terus melaksanakan program dan kegiatan pembangunan di sektor ekonomi. Sebab wabah pandemi Covid-19 beberapa waktu lalu merupakan turbulensi ekonomi nasional.

Tingkat inflasi nasional yang mencapai 5,5 persen, menurut Jokowi merupakan hasil kerja keras bersama kepala daerah dan stakeholder terkait. Oleh sebab itu, seluruh kepala daerah diminta untuk meningkatkan koordinasi yang diperlukan untuk mengendalikan harga bahan kebutuhan pokok. Presiden menyampaikan apresiasi kepada daerah yang telah mampu mengendalikan inflasi hingga tingkat inflasi Indonesia masih lebih baik dibandingkan negara negara lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *