Tanjungpinang

Dalam Sepekan Tanjungpinang dan Bintan Berpotensi Hujan Lokal

13
×

Dalam Sepekan Tanjungpinang dan Bintan Berpotensi Hujan Lokal

Sebarkan artikel ini
Kantor BMKG Tanjungpinang ( Foto: Indrapriyadi/ Harianmemokepri.com )

Tanjungpinang — Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika Stasiun Meteorologi (BMKG) Raja Haji Fisabilillah Tanjungpinang memprediksi akan terjadi hujan dalam beberapa hari kedepan di Wilayah Tanjungpinang dan Bintan, Selasa ( 12/01 ).

Kepala BMKG Yohanes Drajad Buntoro Melalui Prakirawan Arditho BP menjelaskan indeks ENSO berada dalam Kategori La Nina kategori moderat

sehingga terdapat adanya penambahan masa udara uap air dari Samudera Pasifik ke Wilayah Indonesia.

Suhu muka laut ( Sea Surface Temperature atau SST ) di sekitar Perairan Kepulauan Riau khususnya Perairan Bintan umumnya masih dalam kondisi hangat

berkisar antara 28 s/d 30 derajat Celcius dan anomali SST di wilayah perairan Kepri bernilai antara – 1.0 s/d 2.0 derajat Celcius.

“Berdasarkan analisis dinamika atmosfer, pengaruh fenomena cuaca skala global ( ENSO dan SST ) masih berpengaruh terhadap penambahan masa udara di wilayah Indonesia hingga dasarian II Januari 2021″

“Kelembapan udara yang cukup tinggi juga mendukung terhadap pertumbuhan awan konvektif penghasil hujan”

“Namun tiupan angin yang cukup kuat dapat mempengaruhi pertumbuhan awan konvektif yang tumbuh di wilayah Kota Tanjungpinang dan Kab Bintan, ” jelasnya.

” Prakiraan cuaca wilayah pulau Bintan pada umumnya cerah berawan dan masih berpotensi hujan lokal dengan intensitas ringan-sedang sesekali lebat yang dapat disertai dengan petir dan angin kencang,” lanjut Arditho.

Dari Tanggal 11 hingga 14 Januari 2021 Tanjungpinang dan Bintan berpotensi terjadi hujan lokal pada pagi-sore hari

Sementara tanggal 15-17 Januari 2021 berawan sepanjang hari namun untuk Kabupaten Bintan berpotensi terjadi hujan lokal pada siang hari.

“Waspada hujan dengan intensitas ringan-sedang yang bersifat lokal untuk satu Minggu kedepan yang disebabkan oleh awan Cumulonimbus yang dapat disertai petir dan angin kencang, serta waspada juga gelombang tinggi untuk wilayah Perairan Bintan yang mampu mencapai 4 meter untuk satu Minggu kedepan khususnya pada tanggal 12 dan 13 Januari 2021,” pungkas Arditho.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *