Tanjungpinang

Banjir Rob di Senggarang Mencapai Betis Orang Dewasa, Polsek Tanjungpinang Kota Bantu Evakuasi

20
×

Banjir Rob di Senggarang Mencapai Betis Orang Dewasa, Polsek Tanjungpinang Kota Bantu Evakuasi

Sebarkan artikel ini
Pihak BPBD Tanjungpinang bersama Bhabinkamtibmas Senggarang Bantu Evakuasi Warga terdampak Banjir

HARIANMEMOKEPRI.COM —  Peristiwa banjir rob kembali terjadi di wilayah Kota Tanjungpinang dengan ketinggian mencapai betis orang dewasa, Rabu (25/2023).

Banjir rob ini terjadi karena cuaca di Provinsi Kepulauan Riau khususnya Kota Tanjungpinang sedang tidak baik-baik saja

Tahun ini merupakan terparah, warga berspekulasi tinggi nya curah hujan dan air laut yang pasang besar membuat air semakin dalam, kurangnya pekerjaan drainase membuat air terhambat keluar dan menyebabkan banjir rob. 

Baca Juga: Al Ghazali Memboyong Ke Dua Adiknya Mendaki Gunung Semeru Jawa Timur

Pantauan di lapangan, wilayah Senggarang dan Kampung Bugis mengalami Banjir Rob akibat dari air laut sedang mengalami pasang dalam. Para pihak terkait berjibaku untuk mengevakuasi warga yang terdampak dari banjir Rob tersebut.

Tidak hanya dikawasan Vihara Senggarang, banjir juga menggenangi beberapa rumah yang berada di pesisir yang lokasi daratannya hanya tinggi 1 -1,5 meter dari permukaan laut.

Salah seorang warga Senggarang Erwin mengatakan setiap perayaan Imlek air memang naik, tapi untuk di daerah bagian daratnya hanya sebatas genangan kecil.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *