HARIANMEMOKEPRI.COM — Dari ribuan peserta Pawai 1 Muharram 1446 H, Majelis Taklim Al Ikhlas Perum Kenangan Jaya 6 turut serta pada pawai yang diadakan pada Minggu (7/7/2024).
Pawai ini diselenggarakan oleh BKMT Provinsi Kepri dengan rute berjalan kaki dari depan Mall Pelayanan Publik hingga Gedung Daerah.
Acara ini memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk mendukung produk-produk lokal sambil menikmati rangkaian acara keagamaan yang diisi oleh Ustadz Ucay.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Total peserta dalam Pawai 1 Muharram 1446 H mencapai sekitar 10 ribu orang, terdiri dari Majelis Taklim, Organisasi Wanita, dan pelajar SMA/SMK.
Di lapangan, peserta dari Majelis Taklim tampak memakai seragam khas putih biru yang dibedakan dengan warna pita sebagai tanda per Kecamatan, bahkan ada yang mengenakan atribut Palestina.
Ketua Majelis Taklim Al Ikhlas Perum Kenangan Jaya 6 Nurlelawati, mengungkapkan bahwa Majelis Taklim Al Ikhlas sangat senang mengikuti Pawai 1 Muharram 1446 H.
“Alhamdulillah, kami sangat senang mengikuti Pawai 1 Muharram 1446 H. Sejak pukul 05:30 WIB kami sudah tiba di lokasi acara,” ujarnya.
Halaman : 1 2 Selanjutnya