HARIANMEMOKEPRI.COM — Polresta Tanjungpinang menggelar Upacara Pasukan Operasi Ketupat Seligi 2024 di Halaman Mapolresta Tanjungpinang, pada Rabu (3/4/2024).
Operasi Ketupat Seligi 2024 bertujuan untuk mengamankan hari raya Idul Fitri 1445 H yang tinggal beberapa hari lagi.
Operasi ini melibatkan 155.165 personel gabungan dari TNI, Polri, dan stakeholder terkait. Operasi Ketupat Seligi berlangsung mulai tanggal hingga 16 April 2024.
Dalam amanatnya, Kapolresta Tanjungpinang Kombes Pol Heribertus Ompusunggu bersama Pj Walikota Tanjungpinang Hasan sebagai Inspektur upacara, menyatakan bahwa Apel gelar pasukan Ops Ketupat Seligi 2024 ini merupakan pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan operasi tersebut.
“Kami berkomitmen untuk menjaga sinergi antara TNI/Polri dan stakeholder terkait dalam rangka pengamanan perayaan hari raya Idul Fitri 1445 H,” ujar Kombes Pol Ompusunggu, menyampaikan amanat dari Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo.
Pada tahun ini, Polri mengerahkan sekitar 155.165 personil gabungan TNI/Polri dan pemangku kepentingan terkait lainnya untuk pelaksanaan Ops Ketupat Seligi 2024.
Tinggalkan Balasan