HARIANMEMOKEPRI.COM — Dalam rangka memberikan rasa aman selama liburan Idul Fitri 1445 H, Polsek Tanjungpinang Kota memberikan himbauan kepada masyarakat pada Selasa (9/4/2024).
Himbauan ini bertujuan untuk memastikan situasi Kamtibmas tetap terjaga selama masa liburan panjang Idul Fitri 1445 H.
AKP Susetyo, Kapolsek Tanjungpinang Kota, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari Operasi Ketupat Seligi 2024.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kami juga mengingatkan para pedagang untuk memperhatikan faktor listrik dan keamanan,” kata AKP Susetyo.
Selain itu, wilayah pesisir seperti Kampung Bugis, Senggarang, dan wilayah lain di Tanjungpinang Kota juga mendapat himbauan dari Bhabinkamtibmas setempat.
“Langkah ini kami lakukan untuk memastikan keamanan terkendali selama masa mudik Lebaran, terutama bagi rumah-rumah yang ditinggalkan,” ujarnya.
Operasi Ketupat Seligi dijadwalkan berlangsung hingga tanggal 16 April 2024.