Harian Memo Kepri | Anambas — Polres Kepulauan Anambas melakukan Bakti Sosial berupa pembagian sembako ke masyarakat yang terkena dampak Virus Covid-19 atau lebih dikenal dengan Corona, Sabtu (11/2020).
Sembako berupa beras, minyak goreng, garam, dan gula pasir dibagikan kepada warga yatim piatu, buruh kasar, lansia (Lumpuh atau Stroke), masyarakat kurang mampu serta tukang ojek.
Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kapolres Kepulauan Anambas, AKBP Cakhyo Dipo Alam SIK diikuti oleh WakaPolres, Kompol Yudi Sukmayadi, A.md, Kabag Sumda, Kompol Darmawan, Kabag Ops Polres, AKP M Djaiz, PJU dan Perwira, serta personel Polres Kepulauan Anambas.
“Pemberian sembako kami tujukan kepada masyarakat yang membutuhkan. Hal ini dilakukan untuk membantu masyarakat yang terdampak Pysical Distancing dan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dalam penanggulangan Covid 19 di Kabupaten Kepulauan Anambas,” ucap Kapolres Cakhyo.
Dikatakan Kapolres, kegiatan pemberian bantuan sembako terhadap masyarakat yang kurang mampu akan dilaksanakan secara rutin, terutama pada masa penanggulangan Covid 19.
Salah satu masyarakat penerima sembako ketika dikonfirmasi merasa bersyukur dan berterima kasih atas bantuan yang diberikan. “Semoga apa yang kami terima hari ini dari bapak polisi, mendapatkan balasan dan menjadi berkah tersendiri dari Allah Yang Maha Kuasa,” katanya.
Penulis | Pinni
Tinggalkan Balasan