Nasional

Berikan Motivasi dalam Pengembangan Usaha Kerupuk Ikan, Babinsa 0315 Bintan Gelar Komsos

17
×

Berikan Motivasi dalam Pengembangan Usaha Kerupuk Ikan, Babinsa 0315 Bintan Gelar Komsos

Sebarkan artikel ini
Babinsa Sei lekop Serda Pedri Marlis Bersama Ketua KUBE Kencana Bapak A. Efendi saat menggelar Komsos. (Foto. Pendim)

Kepri HMK, Bintan — Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 02/Bintim Kodim 0315 Bintan Serda Pedri Marlis melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama Ketua Kelompok Usaha Bersama (KUBE) Bapqk A. Efendi terkait Pengembangan Usaha Kerupuk Ikan. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Desa Sei Lekop, Kecamatan Bintan Timur, Kabupaten Bintan, Selasa, (05/2019).

Pelaksanaan Komsos merupakan tugas rutin yang dilaksanakan Babinsa untuk mengetahui perkembangan wilayah binaan. Selain itu juga sebagai sarana mempererat hubungan antara TNI dan Masyarakat.

“Sudah semestinya seorang Babinsa harus selalu ada di tengah-tengah warga binaannya agar komunikasi dengan warga dapat terjalin dengan baik, dan juga dapat memberikan Motivasi bagi kelompok KUBE dalam pengembangan Usaha Kerupuk Ikan,” terang Danramil 02/Bintim Lettu Inf Aswandi.

Serda Pedri Marlis saat melihat pembuatan Kerupuk Ikan. (Foto. Pendim)

Menurut Lettu Inf Aswandi, Babinsa adalah ujung tombaknya satuan di lapangan. Untuk itu ia mengharapkan para Babinsa yang ada di Koramil 02/Bintim untuk selalu mengadakan kegiatan Komsos bersama warganya.

Lebih lanjut, ia mengatakan, dengan adanya Babinsa yang berkeliling mengadakan Komsos di desa binaan, maka Babinsa dapat mengetahui segala informasi kegiatan yang ada di desa binaannya.

“Dengan adanya kegiatan Komsos yang dilaksanakan Babinsa bersama warga desa binaan akan menguatakan kemanunggalan TNI – Rakyat untuk menjaga kedaulatan dan keutuhan NKRI,” tutup Lettu Aswandi. (*)

Sumber : PENDIM0315
 Editor : SYF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *