Lingga

Pria di Kabupaten Lingga Ini Ceritakan Lucunya di Masa Muda, dari Minta Uang ke Pesawat Hingga Khayal Naikinya

26
×

Pria di Kabupaten Lingga Ini Ceritakan Lucunya di Masa Muda, dari Minta Uang ke Pesawat Hingga Khayal Naikinya

Sebarkan artikel ini
Salah satu Warga Lingga yang menunjuk ke pesawat yang lewat

“Sebenarnya masih banyak lagi moment masa kecil kami di wilayah perkampungan yang tidak bisa kami lupakan sampai dengan sekarang tapi biar bagaimana pun pengalaman kami jugalah yang membuat kami tahu bahwa mainan yang kami mainkan pada masa kecil itu memang benar-benar ada dalam bentuk aslinya,” lanjut pria yang akrab disapa Rio ini.

Baca Juga: Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo Beri Penghargaan Bagi Dua Personil Teladan

Lain lagi pada mereka yang berusia remaja, dewasa atau orang tua, sambil berdiri menopang pinggang mendongakkan kepala keatas, kadang ada yang berkata, “Oh kami sudah biasa melihat itu, padahal di waktu yang sama Inya juga ikut keluar dari dalam rumah,” sambung Rio.

Suatu momen yang sangat menggelitik jika dibayangkan pada hari ini yang tak akan terulang lagi di usia tua, juga sudah menjadi suatu hal yang tak mengherankan ketika terdengar suara pesawat paling hanya menjengah sebentar dari jendela tanpa memberi komentar apa-apa.

“Sekarang boleh dikatakan kita semua di usia ini termasuk juga anak-anak kecil sudah mulai beradaptasi dengan perkembangan tekhnologi canggih sehingga kebiasaan ini nampaknya mulai memudar ditambah lagi untuk melihat segala sesuatunya bisa hanya dengan membuka handphone orang tua atau handphone yang dibelikan orang tuanya, kalau dulu air ludah pun sampai memercik sangking ingin menyamakan suara pada pesawat helikopter,” kata Rio.

Baca Juga: LSM PERANG Lingga Minta Kebijakan APH Menanyakan Izin Pertambangan Rakyat Kepada Pemprov Kepri

Namun perkembangan teknologi zaman sekarang menurutnya ada positif ada juga negatif, tergantung bagaimana cara memakai serta kontrol pada diri masing-masing.

“Jadi bijaklah dalam menggunakan, terutama dari orang tua kepada anak jangan sampai karena pengaruh ini generasi kedepan malah menjadi generasi yang rusak dan merusak, kan sudah banyak contoh yang kita lihat diberbagai media seperti di tv atau youtube bagaimana seorang anak kecil bisa tahu maaf tentang pakaian dalam orang dewasa,” ungkap Rio.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *