“Prediksi cuaca BMKG sangat membantu dalam upaya mitigasi bencana. Oleh karena itu, kita harus selalu mengikuti perkembangan cuaca di wilayah kita,” ujarnya.

BPBD juga mengerahkan seluruh personel untuk melakukan patroli di sejumlah lokasi, seperti Jalan Senggarang, Madong, Kampung Bugis, Tepilaut, dan wilayah lainnya yang rawan bencana.

Setiap laporan dari RT, RW, masyarakat, maupun lurah, sangat diharapkan untuk memberikan informasi akurat terkait kondisi wilayah yang rentan terkena dampak angin kencang.

“Untuk pelayanan siaga bencana, masyarakat bisa melapor ke nomor 0771 20949 atau langsung ke posko BPBD di Jalan Ahmad Yani, Batu 5 atas,” pungkasnya.