HARIANMEMOKEPRI.COM — Komisi Pemilihan Umum (KPU Provinsi Kepri) mengadakan sosialisasi Tahapan Kampanye Pemilu tahun 2024 KPU Provinsi Kepri di Hotel CK Tanjungpinang, Selasa (19/2023).

Baca Juga: Sejumlah Instansi Terima Penganugerahan Pelayanan Publik Dari Ombudsman Dengan Beragam Kualitas

Plh Ketua KPU Provinsi Kepri Ferry Muliadi Manalu didampingi Plh Sekretaris dan anggota KPU Provinsi Kepri dengan membahas teknis dalam penyelenggaraan Pemilu mendatang.

Baca Juga: Ombudsman Kepri Bahas Pencegahan Maladministrasi Bersama Tokoh Masyarakat

Dalam kegiatan ini, KPU Provinsi Kepri membahas salah satunya penerimaan calon anggota KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara).

Jernih Millyati Siregar selaku anggota KPU Provinsi Kepri mengatakan saat ini telah di buka pendaftaran KPPS sebagai ujung tombak dalam penyelenggaraan Pemilu 2024.

Baca Juga: Ratusan Pesepeda Ikuti Gowes Bareng Dalam Peringati HUT Korem 033 WP Ke 18

Untuk itu Jernih berharap kepada masyarakat dapat berperan aktif dalam perekrutan KPPS tersebut dalam mendaftarkan dirinya sebagai Penyelenggara pemilu pada tingkat TPS.