OLAHRAGA (HMK) — Manchester United berhasil kalahkan Manchester City di Laga bertajuk Derby Manchester yang digelar di Old Trafford pada 14 Januari.
Manchester United tampil sebagai pemenang jilid kedua musim ini dengan skor 2-1. Pada babak pertama Mu tampil cukup bagus, akan tetapi gagal mencetak gol.
Para pemain Manchester United sebelumnya sempat tertinggal dengan hanya mengandalkan serangan balik yang terjadi sesekali. Sejak babak pertama, Manchester City tampak lebih mendominasi pertandingan.
Pada menit ke 37, Marcus Rashford sempat mendapat kesempatan dari umpan lambung Cristian Ericsen, tapi tendangannya masih dihalau oleh Ederson, kiper Manchester City. Babak pertama berakhir dengan skor kacamata, 0-0.
Baca Juga: Ganda Putra Indonesia, Fajar-Rian Melaju ke final Malaysia Open 2023
Pada babak, menit ke 57, pelatih Manchester City, Pep Guardiola menarik Phil Foden keluar dan menggantinya dengan Jack Grealish.
Hanya butuh 3 menit di dalam lapangan, Grealish berhasil mencetak gol dengan sundulan keras memanfaatkan umpan cantik Kevin De Bruyne dari sisi gawang. 1-0 untuk keunggulan City.
Tinggalkan Balasan