Kepulauan Riau

Rutan Klas I Tanjungpinang Nyatakan Sebanyak 2299 Kunjungan Sempena Lebaran 2018

17
×

Rutan Klas I Tanjungpinang Nyatakan Sebanyak 2299 Kunjungan Sempena Lebaran 2018

Sebarkan artikel ini
Suasana Lebaran di Rutan Klas I Tanjungpinang (Foto. ist)

HarianMemoKepri.com, Tanjungpinang – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Klas I Tanjungpinang mengadakan Open House dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri 1439 H bersama seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) beserta keluarga WBP yang melakukan kunjungan lebaran selama tiga hari yang dimulai dari Tanggal 15 sampai dengan Tanggal 17 Juni 2018.

Melihat ramainya kunjungan yang terjadi, Pihak Rutan Klas I Tanjungpinang menyediakan ruangan khusus untuk menerima kunjungan para keluarga WBP dan tentunya kunjungan keluarga tidak dibatasi waktu sebagaimana hari biasanya.

“Kunjungan tersebut tidak seperti kunjungan hari biasa, karena kita menyiapkan ruang kunjungan di lapangan rutan kelas I tanjungpinang. Waktu berkunjung pun tidak kita batasi, karena hal ini hanya 1 tahun sekali dan hari raya adalah hari baik untuk bersilaturahmi,” ucap Karutan Klas I Tanjungpinang, Ronny Widyatmoko, Bc. IP, SH melalui KPR Klas I Tanjungpinang, Fajar Teguh Wibowo, A.Md. IP, S.Sos, MA, Rabu, (20/6).

Di tengah tengah berjalannya pelaksanaan kunjungan Karutan yang didampingi para pejabat struktural berbicara di tengah tengah pengunjung, isi dari pembicaraan tsb adalah permohonan maaf dalam rangka hari raya.

“Kita menyampaikan permohonan maaf apabila masih terdapat ketidaknyamanan pelayanan di Rutan dan berterima kasih terhadap keluarga WBP karena tidak pernah memasukkan barang terlarang ke dalam rutan serta terhadap WBP itu sendiri karena sampai dengan hari ini selalu mematuhi peraturan yang ada didalam Rutan,” ucapnya.

Pihaknya juga berupaya membuat strategi dalam pengamanan. Sehingga, keadaan Rutan Klas I Tanjungpinang selalu kondusif dan selalu dalam keadaan aman.

“Dari segi pengamanan saya selaku kepala pengamanan membuat strategi pengamanan yang cukup ketat, mulai dari pengecekan identitas, penggeledahan badan dan penggeledahan makanan serta bantuan pengamanan dari Polri. Hal tersebut saya lakukan agar tidak terjadi sesuatu yang tidak kita inginkan, apalagi ini hari yang sangat baik,” ujarnya.

Selain itu, lanjutnya mengatakan sebelumnya telah menyiapkan pendaftaraan secara online bagi Keluarga yang ingin mengunjungi WBP pada Hari Raya Idul Fitri 2018. “Pendaftaran kunjungan pun kita buat secara online agar kita tidak bisa dikelabuhi oknum dalam pemalsuan identitas,” lanjutnya.

Diketahui jumlah pengunjung pada hari pertama berjumlah 916 orang, pada hari kedua berjumlah 738 orang dan pada hari ketiga mencapai sebanyak 645 orang yang berkunjung ke Rutan Klas I Tanjungpinang. “Alhamdulillah Rutan Klas I Tanjungpinang dalam keadaan aman terkendali,” tutupnya. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *