HARIANMEMOKEPRI.COM — Isu penculikan anak baru – baru ini membuat resah masyarakat Provinsi Kepulauan Riau salah satunya warga Kabupaten Karimun.
Isu penculikan anak ini beredar melalui pesan berantai penculikan anak melalui WhatsApp terutama di kawasan Meral dan ada upaya penculikan anak oleh orang tidak dikenal dengan mengendarai mobil.
Selain itu juga upaya penculikan anak itu dilakukan saat kondisi sedang ramai. Pelaku mencoba menarik badan anak tersebut dan memaksa memasukannya ke dalam mobil.
Baca Juga: Bumdes Tingkat Nasional di Gelar Tiga Hari, Polres Bintan Libatkan Ratusan Personel Gabungan
Menanggapi hal tersebut, Kapolsek Meral AKP Brasta Pratama Putra menyebutkan sampai saat ini pihaknya tidak menerima laporan mengenai percobaan penculikan anak tersebut.
“Belum ada informasi atau laporan yang kami terima soal itu,” kata AKP Brasta, Rabu (01/2023).
Namun demikian, AKP Brasta menyarankan agar orang tua lebih ekstra mengawasi anak-anaknya ketika bermain di luar rumah dan berkoordinasi dengan pihak sekolah agar melakukan upaya-upaya antisipatif.
Halaman : 1 2 Selanjutnya