HARIANMEMOKEPRI.COM — Pantai Batu Kasah adalah satu pantai terbaik yang wajib untuk jadikan listing bila berkunjung Natuna. Pantai ini terletak di Kecamatan Bunguran Selatan.

Keelokan wisata alam Pantai Batu Kasah bukanlah isapan jempol semata, banyak wisatawan dosmetik maupun mancanegara kepincut melihat pesonanya. Salah satu yang dimiliki ekotisme yang jarang ada di daerah lain.

Baca Juga: Kepri Coral Wisata Bahari Di Kota Batam, Apa saja didalamnya? Ini Dia Penjelasannya

Pantai Batu Kasah semakin mempesona dengan keberadaan pantai yang putih dan bersih dan ditambah kejernihan air laut.

Wisata ini juga dikenal dengan kekayaan lautnya, oleh karena itu banyak wisatawan yang berkunjung ke Pantai Batu Kasah membawa peralatan mancing untuk menyalurkan hobi memancing.

Baca Juga: Penutupan MTQ Tingkat Kecamatan Tanjungpinang Kota, Endang Abdullah Mensupport Pendidikan Al Quran