Agen tiket singapura ludes dilalap si jago merah

Avatar of Administrator

- Redaktur

Minggu, 2 Juli 2017

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

HARIAN MEMO KEPRI, TANJUNGPINANG – Sebuah Rumah Toko (Ruko) yang berada di Jalan Pos, Kota Tanjungpinang ludes terbakar dilalap si jago merah, Minggu, (02/2017) Sore. Terpantau di Lokasi, Tiga Unit mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Tanjungpinang di kerahkan guna menjinakkan api yang membumbung tinggi. Menurut informasi dilapangan, diduga kebakaran terjadi akibat korsleting listrik dari perangkat komputer yang digunakan oleh PT Pasific Line yang beroperasi sebagai agen tiket tujuan Tanjungpinang ke Singapura. “Untuk data yang didapat sementara, kebakaran diduga dari cok kabel komputer, saat seorang karyawati ingin mematikan perangkat komputer, tiba-tiba mengeluarkan api dan asap, ” jelas Kepala Bidang Pemadam Kebakaran, Nanang, saat ditemui awak media disela-sela pemadaman. Terlihat petugas Pemadam Kebakaran sedang bertugas memadam kan api (dok.syaiful) Dia mengatakan, saat kebakaran terjadi, pihaknya mendapat telepon darurat dari seorang warga bahwa di Jalan Pos sedang terjadi kebakaran. “Sekitar 15 menit kita tiba di TKP, dan langsung memadamkan api yang mulai melalap di seluruh ruangan bawah, Alhamdulillah, api tidak sempat menjalar ke lantai atas, sehingga pihak kita dengan mudah memadamkan api,”ujarnya. Disisi lain, Pihak Kepolisian yang tiba langsung mengamankan jarak massa yang berkerumunan untuk menyaksikan kebakaran tersebut. “Kita meminta bantuan dari Polres Tanjungpinang untuk mengamankan perimeter massa yang berkerumun, sehingga memudahkan rekan-rekan pemadam melaksanakan tugasnya,”ucap Kapolsek Tanjungpinang Kota, AKP Edi Supandi saat berada di lokasi kebakaran. Menurutnya, Pihak Kepolisian akan mendalami penyebab kebakaran tersebut, dengan meminta keterangan beberapa saksi yang melihat kejadian tersebut. “Para saksi sudah kita mintai keterangannya, salah satunya karyawati yang secara langsung melihat awal timbul nya api diduga dari kabel komputer,”katanya. Diperkirakan kerugian yang dialami korban bernilai ratusan juta, dan diketahui tidak didapati korban jiwa pada kejadian tersebut. (CR003)

Berita Terkait

Siswi Asal NTT Jefifi Milda Tobe Raih Beasiswa Hukum dari WHN
Tiga Anggota Gugur di Way Kanan, Polri Gelar Sholat Gaib Nasional
Pangkoarmada I dan II Resmi Berganti, TNI AL Perkuat Komando Laut
Ketum WHN Siapkan Kader Perangi Korupsi di Indonesia
Dukung Program Makan Bergizi Gratis, Kapolri Resmikan Operasional SPPG Polri
Lapas Cipinang Tebar Kebaikan Ramadan Lewat Tradisi Berbagi Takjil
Polri: Tak Ada Toleransi untuk Preman Ormas yang Hambat Dunia Usaha
Lapas Cipinang Dorong Produktivitas Warga Binaan Lewat Program Ketahanan Pangan

Berita Terkait

Selasa, 18 Maret 2025 - 15:56 WIB

Siswi Asal NTT Jefifi Milda Tobe Raih Beasiswa Hukum dari WHN

Selasa, 18 Maret 2025 - 15:30 WIB

Tiga Anggota Gugur di Way Kanan, Polri Gelar Sholat Gaib Nasional

Selasa, 18 Maret 2025 - 13:06 WIB

Pangkoarmada I dan II Resmi Berganti, TNI AL Perkuat Komando Laut

Senin, 17 Maret 2025 - 18:05 WIB

Ketum WHN Siapkan Kader Perangi Korupsi di Indonesia

Senin, 17 Maret 2025 - 16:21 WIB

Dukung Program Makan Bergizi Gratis, Kapolri Resmikan Operasional SPPG Polri

Berita Terbaru

Salah satu transportasi laut yang ada di Pelabuhan Sri Bintan Pura, Sabtu (22/3/2025) foto: Indrapriyadi

Tanjungpinang

KSOP Tanjungpinang: Belum Ada Penundaan Kapal Akibat Cuaca Buruk

Minggu, 23 Mar 2025 - 04:17 WIB