Kepulauan Riau

Tarawih Perdana, Masjid Agung Al Hikmah Dipadati 70 Persen Jamaah

17
×

Tarawih Perdana, Masjid Agung Al Hikmah Dipadati 70 Persen Jamaah

Sebarkan artikel ini
Situasi masjid Al Hikmah jelang sore hari

Tanjungpinang – Diawal ibadah bulan suci Ramadhan terutama sholat tarawih, masyarakat Tanjungpinang khususnya umat muslim memadati rumah ibadah.

Salah satunya adalah Masjid Agung Al Hikmah dalam melaksanakan sholat tarawih lancar dan normal namun tetap menggunakan masker.

Hal ini diungkapkan oleh Imam Masjid Agung Al Hikmah Ust. Fadholi Farhan melalui WhatsApp mengucapkan bersyukur karena tahun ini sholat tarawih berjalan lancar.

“Alhamdulillah lancar dan normal bang. Lumayan penuh sekitar 70 persen dengan memakai masker,” ujarnya, Sabtu (02/04).

Berdasarkan surat edaran dari Gubernur Kepri 685/SET-STC19/III/2022 tentang pelaksanaan kegiatan peribadatan/keagamaan selama bulan Ramadhan 1443 H/2022 menghimbau pengurus dan pengelola tempat ibadah dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

Fadholi mengajak demi menjaga kenyamanan dan keamanan serta kesehatan bersama maka perlu protokol kesehatan tetap dilakukan dalam beribadah.

“Mari bersama kita laksanakan ibadah tarawih dengan tetap berupaya menegakan protokol kesehatan demi keamanan dan kenyamanan bersama,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *