Kepulauan Riau

Ansar Lantik Ratusan PNS Pada Struktural Pimpinan Tinggi Pratama dan Jabatan Administrator Serta Pengawas

×

Ansar Lantik Ratusan PNS Pada Struktural Pimpinan Tinggi Pratama dan Jabatan Administrator Serta Pengawas

Sebarkan artikel ini
pelantikan 135 PNS pada jabatan struktural Pimpinan Tinggi Pratama di Aula Wan Seri Beni

HARIANMEMOKEPRI.COM — Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad melantik 135 Pegawai Negeri Sipil pada jabatan struktural Pimpinan Tinggi Pratama, jabatan Administrator, dan Jabatan Pengawas di lingkungan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau, bertempat di Aula Wan Seri Beni, Dompak, Tanjungpinang, Senin (13/2023).

Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad mengatakan promosi dan mutasi jabatan merupakan hal biasa untuk kebutuhan organisasi sekaligus merupakan menjadi PNS untuk meningkatkan kinerjanya.

Lebih lanjut Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad berpesan kepada pejabat yang baru dilantik dan dipromosikan supaya bekerja semaksimal mungkin, disiplin dalam bekerja, menunjukan loyalitas dan memiliki integritas serta mampu menerjemahkan kebijakan pimpinan.

Baca Juga: Personel Polresta Tanjungpinang Gelar Pengamanan Dalam Unras HMI Tanjungpinang Bintan

“Saudara sebagai pejabat yang telah diberikan kepercayaan dan amanah, saya ingatkan agar bekerja semaksimal mungkin melaksanakan tugas dan fungsinya, memiliki disiplin, memiliki loyalitas dan berintegritas serta mampu menerjemahkan dan melaksanakan kebijakan daerah” pesan Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad kepada pejabat yang baru dilantik.

Dalam pelantikan tersebut, Reni Yusneli yang sebelumnya menjabat Kepala Badan Pengelolaan Pajak dan Retribusi Daerah Provinsi Kepulauan Riau (BP2RD Kepri) dilantik menjadi Pejabat Fungsional Utama sebagai Analis Kebijakan Ahli Utama.

Selain itu, terdapat sembilan pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang dilantik. Adapun nama-nama yang menduduki jabatan Pimpinan Tinggi Pratama yaitu Sardison dari Kepala BPSDM menjadi Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan dan Hukum.

Baca Juga: KRI Silas Papare 386 Angkut Sejumlah Bantuan Bahan Pokok Bagi Terdampak Tanah Longsor di Pulau Serasan

Muhammad Dali dari Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan dan Hukum menjabat sebagai Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Headline

“Tentu apabila ada informasi kami sangat berterima kasih, termasuk informasi adanya dugaan lotion tanpa merk dan dugaan sudah kadaluarsa kami dari LPKTNRI turun ke lokasi serta mengecek  berdasarkan bukti untuk referensi kita untuk melaporkan ke pihak terkait,” jelas Niaga, Selasa (27/8/2024).