HARIANMEMOKEPRI.COM — Ketua DPRD Kota Batam Nuryanto hadiri Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-116 tahun 2023 di Makodim 0316/Batam, Rabu (3/2023) pagi.
TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 116 ini dengan mengusung tema ‘Sinergi Lintas Sektoral Mewujudkan Kemanggulanan TNI-Rakyat Semakin Kuat’.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pada pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-116 di Kota Batam ini, dilakukan dalam bentuk pelebaran dan semenisasi jalan sepanjang 1.448 meter, perbaikan drainase dengan panjang 345 meter.
Baca Juga: Satu Paket Ukuran 1 Kg Diduga Kokain Ditemukan Warga Desa Kuala Maras di Pesisir Pantai
Pembuatan gorong-gorong atau box culvet dengan panjang 4 meter. Serta melakukan penyuluhan hukum, kesehatan , narkoba, radikalisme, ekonomi kreatif hingga wawasan kebangsaan dan bela negara.
Acara yang digelar secara hybrid ini juga dihadiri langsung Danrem 033/Wira Pratama, Brigjen TNI Yudi Yulistyanto Dandim 0316 Batam Letkol Inf Galih Bramantyo, Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad serta Kepala Organisasi Perangkat Daerah Kota Batam.
Halaman : 1 2 3 4 Selanjutnya