Adi mengatakan membangun sumber daya manusia tidaklah mudah dibutuhkan 4 hal yang utama untuk membangun sumber daya manusia itu sendiri.

Pertama adalah jiwa bagaimana membangun jiwa yang kedua adalah akal budi menjadi pemikiran bersama, ketiga membangun sebuah perasaan yang keempat tentu adalah fisik sebagai jasad sehari-hari

“Jika keempatnya mampu kita bangun dengan sebaik-baiknya maka manusia akan utuh menjadi sebuah sumber kekuatan di dalam melestarikan alam dan dunia ini,” ungkap Adi.

Adi berharap kedepan Provinsi Kepri menjadi Provinsi yang mampu membawa nama baik Indonesia baik lokal maupun internasional

“Mewujudkan bagian daripada Indonesia emas 2045 dengan slogan membangun ekonomi biru di Permata Biru gerbang Utara Nusantara,” pungkasnya