Partai yang belum menentukan calon adalah PDIP (6 kursi), Golkar (4 kursi), PKB (3 kursi), dan PAN (2 kursi).

Rumor yang beredar menyebutkan bahwa Partai Golkar lebih cenderung mendukung pasangan Lis-Raja Ariza.

Sementara PDIP masih bimbang antara mendukung kadernya sendiri dan bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju, atau mendukung Rahma-Riza dan berkoalisi dengan PKS.

Sedangkan PKB dan PAN dikabarkan sedang menjalin komunikasi intensif dengan kubu Rahma-Riza Hafiz.

Berikut sekilas tentang kedua pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Tanjungpinang:

Lis Darmansyah adalah Walikota Tanjungpinang periode 2013-2018.

Sementara Rahma menjabat sebagai Walikota Tanjungpinang untuk sisa masa jabatan 2018-2023.

Rahma dilantik pada 21 September 2020 untuk menggantikan posisi Almarhum Syahrul, Walikota Tanjungpinang yang wafat dalam tugas.

Selain itu, Lis Darmansyah saat ini menjabat sebagai anggota DPRD Kepri dan Sekretaris DPD PDI Perjuangan Provinsi Kepri.

Pasangannya, Raja Ariza, adalah mantan pejabat eselon 2 Pemprov Kepri yang juga pernah menjabat sebagai Plt. Walikota Tanjungpinang pada tahun 2018.