HARIANMEMOKEPRI.COM — Ketua Komisi I DPRD Natuna Wan Arismunandar prihatin dengan maraknya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang terjadi akhir-akhir ini di Kabupaten Natuna terutama di wilayah pulau Bunguran.
Berdasarkan data dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Natuna, sampai bulan April 2023 sudah terjadi 29 kebakaran hutan dan lahan (Karhutla)
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Menurut Ketua Komisi I DPRD Natuna Wan Arismunandar, kondisi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) tersebut tidak terlepas dari cuaca yang sangat panas dalam beberapa hari terakhir di Kabupaten Natuna.
Baca Juga: 1,504,704 Orang Masuk Dalam DPS Tersebar Pada 7 Kabupaten/Kota di Provinsi Kepulauan Riau
Namun demikian, Politisi Partai NasDem itu menduga kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) terjadi akibat kelalaian manusia.
“Kebakaran dipicu oleh maraknya pembukaan lahan dengan cara dibakar, namun hal tersebut harus terlebih dahulu dibuktikan melalui penyelidikan aparat hukum,” jelas Ketua Komisi I DPRD Natuna Wan Arismunandar.
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya