“Saya berharap ini bisa berjalan dengan baik, kita bisa berperan baik sehingga semua permasalahan dengan didukung oleh pemerintah daerah, TNI maupun stakeholder yang lain,” tegasnya.

Sementara itu, Plt. Kalak BPBD Iwan Junianto mengucapkan terima kasih atas kegiatan mitigasi bencana yang dilaksanakan Polres Tanggamus.

“Kami sangat berterima kasih atas inisiasi kegiatan mitigasi bencana oleh Polres Tanggamus,” kata Iwan Junianto.

Kesempatan itu, Iwan Junianto jug memaparkan terkait isu Megathurst yang saat ini berkembang, selain itu juga potensi-potensi bencana yang ada di Kabupaten Tanggamus.

Melalui pemaparan tersebut, diharapkan semua stakeholder dapat memahami dan mengantisipasi potensi bencana yang bisa saja terjadi di Kabupaten Tanggamus.