HARIANMEMOKEPRI.COM — Kapolres Bintan dan pejabat Utama Polres Bintan beserta beberapa personel lainnya melaksanakan latihan menembak di Lapangan Tembak Tunggal Panaluan Polres Bintan, pada Kamis (2/5/2024).Latihan menembak tersebut dilakukan untuk menentukan dan mengetahui apakah personel Polres Bintan yang memegang Senjata Api masih layak atau tidak untuk memegang dan menggunakannya.
Tampak di Lapangan Tembak Tunggal Panaluan Polres Bintan, Kapolres Bintan, pejabat utama, dan personel yang mengajukan izin untuk memegang Senjata Api serius dan berhati-hati melaksanakan latihan Menembak.
Senjata yang digunakan dalam latihan menembak tersebut meliputi jenis HS, Revolver, Senjata laras panjang jenis SV2 Sabhara, dan SB5 V1.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kapolres Bintan, AKBP Riky Iswoyo, melalui Kabag Logistik Polres Bintan, AKP Firuddin, menyatakan bahwa latihan dan ujian menembak tersebut dilakukan secara rutin oleh Polres Bintan.
“Hari ini Kapolres Bintan, Pejabat Utama, dan personel yang memegang Senjata Api melakukan latihan menembak di Lapangan Tembak Tunggal Panaluan Polres Bintan,” kata Kabag Logistik.
Halaman : 1 2 Selanjutnya